3 Cara Cek Saldo Jamsostek Termudah

Setiap pekerja tentu mendapat asuransi sebagai salah satu fasilitas dan hak dari pihak kantor. Seringkali memilih jaminan yang berintegrasi dengan pemerintah agar dapat menggunakannya dimana saja. Maka dari itu, perlu mengetahui tentang cara cek saldo Jamsostek.

Cara Cek Saldo Jamsostek Melalui ATM

3Cara Cek Saldo Jamsostek Termudah

Jika Anda sering menggunakan ATM untuk kegiatan transfer maka bisa pula memanfaatkannya sebagai media mengecek saldo Jamsostek. Sehingga jika ada kekurangan bisa segera membayarnya. Berikut cara mudah melakukan pengecekannya:

  1. Carilah ATM khususnya BNI terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM.
  3. Masukkan pin berupa 6 digit angka.
  4. Pilih menu Informasi dan Mutasi.
  5. Pilih menu Informasi Saldo JHT.
  6. Tunggu hingga informasi muncul di layar.
  7. Perhatikan informasi yang muncul.
  8. Pilih Kembali jika sudah selesai membaca informasi.
  9. Pilih Tidak jika sudah selesai melakukan transaksi.
  10. Tunggu hingga kartu ATM keluar.

Cara Cek Saldo Jamsostek Melalui Website

Anda tentu bisa menggunakan website resmi Jamsostek untuk mengecek saldo dan status asuransi tersebut. untuk kelancaran saat melakukan pengecekan sebaiknya menggunakan perangkat serta sinyal internet yang baik. Inilah langkah-langkahnya:

  • Kunjungi situs www.bpjsketenagakerjaan.go.id
  • Pilih Menu Layanan
  • Klik opsi Masuk
  • Pilih menu BPJSTKU
  • Login menggunakan alamat email dan kata sandi
  • Centang kotak Captcha dan klik Login
  • Setelah berhasil masuk akan muncul informasi mengenai status asuransi Anda.
  • Log out jika sudah selesai melakukan pengecekan.

Cara Cek Saldo Jamsostek melalui Aplikasi

Selain dengan website, Anda bisa menggunakan aplikasi untuk mengecek saldo Jamsostek dengan cepat dan mudah. Sebelumnya pastikan sudah mengunduhnya yaitu BPJSTKU di Playstore atau Appstore. Dan, inilah cara melakukan pengecekannya:

  1. Masuk ke aplikasi BPJSTKU.
  2. Login dengan menggunakan email dan kata sandi terdaftar.
  3. Masuk ke bagian Beranda.
  4. Pilih menu Lihat Saldo
  5. Akan muncul informasi mengenai sisa saldo Jamsostek Anda
  6. Log out jika sudah selesai menggunakan aplikasi.

Dengan mengetahui sisa saldo dari asuransi Jamsostek, Anda bisa berjaga-jaga jika sudah hampir mendekati batas habisnya sehingga bisa segera mengisinya. Lakukan pengecekan secara berkala dan juga apabila baru saja menggunakannya dalam waktu dekat.

Demikianlah artikel singkat mengenai cara cek saldo Jamsostek, sebaiknya Anda pahami agar bisa melakukan pengecekan kapan saja. Bahkan, tanpa perlu mendatangi kantor asuransi ketenagakerjaan tersebut. Selamat mencoba!